INDONESIA .. 2 kata untuk Indonesia ku adalah Ragam
Budaya. Kenapa? Karena dari Sabang sampai Merauke berisi berlimpah ruah ragam
budaya mulai dari bahasa, suku, makanan, minuman, baju adat, sampai rumah adat
pun berbeda-beda. Inilah mengapa Indonesia disebut sebagai Negara Bhineka
Tunggal Ika, dari beragam budaya yang berbeda-beda masih tetap satu yaitu
Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dari setiap daerah pun mempunyai ciri khas
atau pun julukan yang beda, contoh aceh dengan sebutan Serambi Mekkah nya, Yogyakarta
yang terkenal dengan Kota Gudeg, Padang yang mempunyai makanan khas yang
bernama Rendang Padang yang menjadi salah satu makanan terlezat di dunia
menurut salah satu lembaga dunia yaitu WHO, dan masih banyak lagi.
Namun sangat disanyangkan, dari berbagai macam
budaya itu, kurangnya kesadaran dari masyarakat Indonesia sendiri lah yang
menjadikannya rusak. Contohnya saja baju batik yang menjadi salah satu ikon
masyarakat Indonesia yang ingin diakui oleh Malaysia, kenapa? Karena baju batik
tersebut dianggap kuno atau tidak modern, tapi ketika baju batik ingin diakui Negara
lain, masyarakat Indonesia marah. Pemerintah pun langsung mendaftarkan baju
batik sebagai salah satu ciri khas asli dari Republik Indonesia. Kita sebagai
masyarakat Indonesia harus mampu melestarikan budaya, bukannya malu dan gengsi
karna kalah saing dari budaya barat yang keren.
Sekarang Indonesia sedang menghadapi kasus sulit
yaitu kasus KKN (korupsi, kolusi, nepotisme) yang menjadikan rakyat Indonesia semakin
terpuruk dalam kemiskinan. Seperti pepatah “yang kaya semakin kaya, yang miskin
semakin miskin”. Itu karena kurangnya kesadaran dari pemerintah untuk
mensejahterakan rakyatnya. Uang yang bukan hak nya diambil untuk kesenangan
pribadi, yakni seperti jalan-jalan ke luar negeri hingga mengkoleksi
barang-barang mewah dengan harga yang selangit pula. Semoga para koruptor
(panggilan untuk orang yang melakukan korupsi) sadar dengan perbuatannya,
bahwasannya kekuasaan tidak menjamin semua hak itu adalah miliknya dan kembali
ke jalan yang benar.
Saya merasa kecewa dengan pemberitaan seputar
koruptor di televisi, mereka yang seharusnya di hukum atas kasusnya selama 12
tahun, namun hanya menjalani hukuman selama 6 sampai 8 tahun saja, lalu sisa
yang beberapa tahun itu kemana? Koruptor tersebut? Atau hukum di Negara ini?
(silahkan pembaca yang menyimpulkan sendiri).
Sebagai rakyat Indonesia kita juga harus kreatif dan
pintar. Memanfaatkan sumber daya alam dan tenaga manusia. Contohnya memanfaatkan
aliran sungai yang deras untuk membuat kincir air sebagai pembangkit listrik
dan mulai menanam pohon untuk mengurangi banjir yang setiap tahunnya melanda Indonesia,
bukan ditebangi dan ditinggalkan begitu saja.
Bahwa pentingnya melestarikan budaya dan amanah
dalam menjalankan kekuasaan. Sekarang juga sudah banyak organisasi yang
bergerak hatinya untuk melakukan penanaman pohon. Dan memang tidak semua
pemimpin kita buruk, menurut saya ada salah satu pemimpin yang memang
menjalankan amanatnya dengan sebaik-baiknya yaitu Ibu Tri Rismaharini. Beliau seorang
perempuan, ibu, dan juga istri yang mampu memimpin kota Surabaya dengan baik,
contohnya saja kasus tempat lokalisasi Dolly yang konon menjadi tempat
lokalisasi terbesar di Asia Tenggara, beliau menutup tempat tersebut karena itu
sudah melanggar norma agama.
Semoga artikel ini membuat kita semakin sadar bahwa Negara
ini, Indonesia kita adalah tempat terbaik untuk kita. Bersyukur dengan apa yang
ada di dalamnya dan jangan merusak yang telah diberi. Mari kita saling
mengingatkan untuk Indonesia semakin baik dan maju. Karena Indonesia Tanah
AIrku, Tumpah Darahku.
Lagu Kebangsaan Negara Kesatuan Republik Indonesia
Indonesia Raya (W. R. Supratman)
Indonesia tanah airku
Tanah tumpah darahku
Disanalah aku berdiri
Jadi pandu ibuku
Indonesia kebangsaanku
Bangsa dan Tanah Airku
Marilah kita berseru
Indonesia bersatu
Hiduplah tanahku
Hiduplah negeriku
Bangsaku Rakyatku semuanya
Bangunlah jiwanya
Bangunlah badannya
Untuk Indonesia Raya
Indonesia Raya
Merdeka Merdeka
Tanahku negriku yang kucinta
Indonesia Raya
Merdeka Merdeka
Hiduplah Indonesia Raya
Indonesia Raya
Merdeka Merdeka
Tanahku negriku yang kucinta
Indonesia Raya
Merdeka Merdeka
Hiduplah Indonesia Raya